Sehabis makan bakso di Bakso Tulangan Paris Pan Java (read here), saya lanjut pindah tempat nongkrong ke Daeng Coffee yang notabene tempatnya hanya berselang 2 bangunan.. hehehe.. Saya penasaran dengan Daeng Coffee karena rekomendasi teman saya yang katanya sering mampir setiap pulang kerja.. Sesuai namanya, Daeng Coffee ini memang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan..
Resto atau cafe-nya sendiri cukup luas dan nyaman.. Ada yang smoking area (open space) dan ada juga yang non-smoking area (ber-AC)..
Selain aneka coffee, di sini
juga tersedia aneka makanan yang didominasi oleh menu pasta, pizza, dan
grill.. Dari segi harga, semua makanan dan minuman di Daeng Coffee ini
harganya sangat bersahabat, termasuk untuk para pelajar dan mahasiswa.. Harga minumannya starts from 9k lho, dan dengan uang 30 ribuan saja kita sudah bisa menikmati sepiring pasta atau seloyang pizza..
Untuk kopi andalan (the house coffee), mereka menggunakan campuran antara kopi Toraja dan kopi Kintamani.. Untuk menu signature coffee mereka, ada Blackforrest Latte, Very Berry Americano, dan Daeng's Shaken Espresso.. Saya langsung tergoda untuk memesan si Daeng's Shaken Espresso yang diberi 3 stars dan kata mas2-nya memang favorit banget.. Selain itu saya juga memesan Celebes, menu mocktails favorit di sini.. Sebagai teman minum kopi, saya memesan Potato Wedges dan tak lupa Margherita Pizza untuk oleh-oleh keluarga di rumah.. hehehe..
Saya suka banget dengan Daeng's Shaken Espresso-nya.. Menurut mas2-nya ini ada campuran air kelapa-nya, which is sedikit terasa di after taste-nya.. Kalau si Celebes, lumayan sih, hanya saja way too sweet for my taste.. Kalau di menu kan ditulis "secret traditional mixed tropical fruit with soda", tapi yang dominan terasa adalah sirup markisanya.. Potato Wedges sebenarnya kan menu standard ya, tapi somehow saya suka banget dengan Potato Wedges di sini.. Kentangnya enak dan dihadirkan dengan mayo dan chili sauce yang super endesss.. Dan terakhir yang buat surprise itu adalah si Margherita Pizza.. Ini pizza sudah saya bawa pulang ke rumah, tapi pas dimakan masih crunchy gitu dough-nya.. Pizza-nya memang tipe Italian pizza yang super tipis ya, bukan American Pizza.. Harganya cuma 30k lho, dapat 6 slices pula.. Basil-nya memang kurang banyak, tapi no complain mengingat harganya yang murah meriah.. hehehe.. Kalau intip-intip meja sebelah, kebanyakan pada pesan pasta dan crispy chicken skin.. Saya kurang suka dengan chicken skin sih, tapi next time bakalan balik untuk nyobain pasta-nya.. Oh ya, mereka juga punya cabang di Jl. Bypass Ngurah Rai Jimbaran ya..
Daeng's Shaken Espresso (23k)
Celebes (17k)
Potato Wedges (20k)
Margherita Pizza (30k)
Daeng Coffeee
Jl. Teuku Umar Barat No. 69
Denpasar - Bali
Phone : 0361 - 472 4172
Opening Hours : 12.00 - 01.00
Instagram : @daengcoffeebali
Other Branches :
Jl. Bypass Ngurah Rai No 47
Jimbaran - Bali
Taste : ✮✮✮✮☆
Price : ✮✮✮✮✮
Service : ✮✮✮☆☆
Place : ✮✮✮☆☆
Place : ✮✮✮☆☆
Recommended : Daeng's Shaken Espresso, Potato Wedges, Pizza, etc
No comments:
Post a Comment