Ancala Coffee ini adalah salah satu cafe favorit saya di kota Batu, Malang.. Walaupun lokasinya nyempil banget dan akses jalannya sempit, tapi saya suka mampir ke sini setiap kali saya berkesempatan liburan ke Batu.. Ancala Coffee ini lokasinya ada di Jalan Mawar Putih, di daerah Sidomulyo, sekitar 15 menit dari Alun-Alun Kota Batu..
Spacenya sendiri tidak terlalu besar, tapi saya suka design-nya yang berkonsep industrial.. Kita bisa pilih mau duduk di area indoor atau di outdoor.. Ancala Coffee ini lokasinya juga persis di sebelah Mitra Flora Nusantara.. Jadi ini semacam toko tanaman dan bunga.. Variansnya banyak banget.. Jadi sambil ngopi, kita bisa menikmati aneka bunga-bunga yang cantik juga.. Herannya setiap kali beli tanaman di sini dan dibawa ke kantor saya, pasti awet dan hidup.. Kalau beli di tempat lain, ga lama pasti mati.. hahaha..
Untu menunya sendiri, rata-rata yang pernah saya coba enak-enak.. Di sini biasanya saya hanya pesan minum dan snack saja.. Tapi overall rasanya tidak mengecewakan kok, apalagi mengingat harganya yang super terjangkau.. Favorit saya Penne Chiken Creamy Spinach dan Early Mango..
Strawberry Tea (22k), Summertime (24k), Blackforest Choco (30k)
Ancala Mix Platter (30k) & Penne Chicken Creamy Spinach (32k)
Ancala Coffee
Jalan Mawar Putih No 85 B
Batu, Malang, Jawa Timur
Phone : +6281 3228 00322
Instagram : @ancalacoffee
Opening Hours : 09.00 - 22.00 (Mon-Sat) & 08.00 - 22.00 (Sun)
Taste : ✮✮✮✮☆
Price : ✮✮✮✮✮Service : ✮✮✮✮☆
Place : ✮✮✮✮☆
Recommended : Penne Chicken Creamy Spinach, etcPlace : ✮✮✮✮☆
No comments:
Post a Comment