Merry Christmas & Happy New Year 2018 everyone.. Tolong dimaafkan ya karena blog-post-nya baru nongol lagi setelah sekian lama.. hehehe.. Setelah kemarin2 merayakan Christmas, my birthday, New Year, di tanggal 7 Januari ini, saya dan keluarga merayakan wedding anniversary papa mama saya yang ke-29.. Dan untuk celebration, kali ini kami memilih bersantap di Uncle Chong Restaurant..
Buat yang masih asing dengan nama Uncle Chong Restaurant, jangan khawatir karena memang Uncle Chong ini masih newbie banget di dunia kuliner di Bali.. Malahan grand opening-nya masih di bulan Februari nanti.. hehehe.. Saya awalnya tahu tentang Uncle Chong ini dari Instagram dan langsung penasaran dengan signature dish mereka, Bee Hoon Soup.. Salah satu makanan terenak yang pernah saya makan di Singapore adalah Fish Porridge / Congee di People Park Complex Food Center.. Nah sekilas Bee Hoon Soup dan Fish Congee-nya Uncle Chong ini mirip dengan yang saya makan di Singapore..
Dengan menggunakan Waze, kami pun sukses menemukan Uncle Chong Restaurant ini.. Restaurant-nya memang agak nyempil, jadi lebih gampang berpatokan pada Mercure Harvestland yang persis berada di seberang resto.. Ketika memasuki resto, kami disambut oleh para waiter & waitress yang sangat ramah dan helpful.. Selain menu specialty mereka, ada juga menu masakan lainnya yang didominasi oleh olahan seafood, meat, dan sayuran.. Tempatnya sendiri cukup luas dengan design minimalis.. Cukup nyaman dan yang saya suka, sangat bersih.. Staff-nya juga ramah dan profesional.. Melihat kami kibas2 tangan karena ada lalat (1 lalat saja yang entah nyasar dari mana), mereka langsung datang membawakan lilin tanpa kami minta..
Beberapa menu yang kami pesan
antara lain, Fish Meat Bee Hoon, Uncle Chong Sapo Tofu, Guiness Pork
(yes, they have pork menu), dan Ying-Yang Fish.. Untuk Bee Hoon-nya saya
sengaja memilih Fish Meat.. Untuk penggemar kepala ikan, bisa memilih
Fish Head Bee Hoon..
Fish
Meat Bee Hoon-nya hadir dalam porsi jumbo dan rasanya ENAKKK.. Sengaja
saya tulis pakai huruf kapital karena memang enaknya kebangetan..
Kuahnya ga amis walaupun memakai ikan.. Soup atau kuah-nya juga wangi
bawang putih dan aneka dedaunan.. Ga salah memang.. As it says, the best
bee hoon soup in town.. Menu kedua yang hadir adalah Uncle Chong Sapo
Tofu.. Menu yang satu ini juga enak.. Bahan2nya fresh, isinya juga
melimpah.. Untuk Guiness Pork-nya, rasanya ga kalah enak juga.. Pork-nya
sendiri ga kerasa, mama saya yang ga doyan pork aja, bisa makan menu
yang satu ini.. Campuran guiness atau beer hitam-nya memberikan rasa dan
aroma yang berbeda dan enak pastinya.. hehehe..
Ice Tea (10k)
Fish Meat Bee Hoon (60.5k)
Uncle Chong Sapo Tofu (99k)
Guiness Pork (115.5k)
Selain
Bee Hoon Soup, yang menjadi superstar dari santap siang kami hari ini
adalah Ying-Yang Fish.. Kenapa disebut Ying-Yang, karena ikannya akan
disajikan dalam 2 hidangan yang berbeda, yaitu digoreng dan di-steam..
Ikannya sendiri fresh karena baru saja dieksekusi.. Jadi semua seafood
di Uncle Chong ini menggunakan live seafood.. Untuk menu Ying-Yang Fish,
ikan yang digunakan adalah kerapu macan yang memang paling cocok
di-steam dan harganya sedikit lebih mahal dari jenis ikan lainnya.. Ikannya sendiri hadir dengan look dan plating yang sangat cantik.. Saya memulai
suapan pertama dengan ikan yang digoreng.. Rasanya, jangan ditanya..
Saya bagaikan melayang ke langit ketujuh.. Lebay sih, tapi memang
enaknya kebangetan.. hahaha.. Ikannya dimasak dengan sempurna, jadi
serasa melted in our mouths.. Dan karena ikan-nya fresh, jadi dimasak
minimalis pun sudah enak.. Biarpun harganya ga murah, tapi kami sama
sekali ga menyesal.. Sebanding lah antara rasa dan kualitas dengan harga
yang kami bayar..
Ying-Yang Fish (800gr-334k)
Overall, it was a wonderful
dining experience at Uncle Chong Restaurant.. Recommended banget.. Saya bukan di-endorse ya,
melainkan bayar pakai uang sendiri.. Segala pujian dan comment positif
yang saya tulis, semata2 karena saya memang puas dengan makanan dan
service di Uncle Chong Restaurant ini.. Anyway, tadi ketika kami makan,
kami melihat Uncle Chong yang menjadi icon dan head chef resto ini..
Ternyata beliau berasal dari Kuala Lumpur dan sudah berkarier di dunia
kuliner sejak tahun 1973.. Pantesan saja rasanya authentic dan enak..
hehehe.. Buat yang mau "berhemat" bisa datang ke Uncle Chong saat
weekdays dan lunch time.. Karena ada promo 35k nett yang terdiri dari 1
main course (pilihannya fried rice, bee hoon soup, congee, dll), free-flow lemon tea, dan fruits.. Selain itu ada juga menu paket yang cocok untuk group atau acara2..
Uncle Chong Restaurant
Jl. Bypass Ngurah Rai No 8
Kuta - Bali
(opp. Mercure Harvestland Kuta)
Telp : +62361 4753994
Opening Hours : 11.00 - 22.00
Instagram : @uncle_chong_restaurant
Taste : ✮✮✮✮✮
Price : ✮✮✮☆☆
Service : ✮✮✮✮✮
Recommended : Fish Bee Hoon, Ying-Yang Fish, etc
No comments:
Post a Comment