Monday, November 9, 2015

Hotel Review ~ Hotel Neo+ Penang


Hotel Neo+ Penang bukanlah hotel pilihan pertama saya ketika memilih hotel untuk tempat kami menginap di Penang.. Pilihan pertama kami adalah Glow Hotel di Jalan Macalister, kemudian berganti menjadi Sunway Hotel GeorgeTown di New Lane, sempat pengen di St. Giles Wembley Hotel, dan akhirnya fix booking di Hotel Neo+ Penang..

Dari keempat hotel yang saya sebutkan tadi, semuanya berada di seputaran Komtar.. Kenapa?? Seperti yang sudah saya ceritakan di tulisan saya sebelumnya, Komtar selain merupakan pertokoan dan pusat perbelanjaan, Komtar juga merupakan terminal bus di Georgetown.. Stay di hotel dekat Komtar akan memudahkan kita dalam hal transportasi.. Mengelilingi Penang, atau Georgetown, menurut saya paling efektif ya naik bus.. Murah, mudah, dan nyaman.. Kami kemarin kemana2 naik BRP (Bus Rapid Penang).. Sisanya jalan kaki, kami naik taxi hanya sekali, itupun karena kami harus ke airport jam 4 pagi..

Selain dekat dengan Komtar, 4 hotel ini juga dekat dengan New Lane Hawker Centre, salah satu tempat makan yang terkenal di GeorgeTown.. Selain New Lane Hawker Centre, di sepanjang jalan juga banyak terdapat tempat makan yang oke2.. Urusan belanja, di daerah Komtar juga banyak terdapat shopping mall (Prangin Mall & 1st Avenue).. Mau explore GeorgeTown pun mudah, jalan kaki bisa, naik Bus CAT gratisan juga bisa..

Dari 4 hotel tersebut, kenapa saya pilih di Hotel Neo+ Penang, pertama karena rate nya yang paling murah.. Murah bukan berarti murahan ya.. Secara bintang, Hotel Neo+ Penang beti alias beda tipis sama teman2 nya.. Secara fasilitas, juga lengkap.. Secara umur, Hotel Neo+ Penang ini baru opening di bulan Februari 2015, yang artinya semuanya pastinya masih baru dan bersih.. Saya pribadi paling ga suka dengan tipe hotel yang klasik atau ala2 oldies gitu.. Kesan nya malah spooky.. wkwkwk.. Saya booking Hotel Neo+ Penang kemarin via Booking.com dan dapat rate di kisaran RM 605 untuk 2 malam 2 kamar.. Berarti semalam per kamar nya ga sampai 500k.. Murah banget kalau menurut saya.. Hotel di Jogja tempat saya menginap kemarin, yang lebih jelek aja rate nya 750k.. wkwkwk..

Pertama kali sampai di Hotel Neo+ Penang saya langsung suka banget dengan lokasinya.. Jalan ke Komtar cuma perlu waktu 5 menit.. Di depan hotel juga ada Gama Supermarket yang besar dan lengkap banget.. Berguna banget kalau mau beli oleh2 atau sekedar kebutuhan sehari2 seperti air mineral.. Di sekitar hotel juga banyak terdapat penjual makanan.. Kondisi Jalan Gurdwara juga ga sepi2 amat.. Ada yang bilang, jalanan di sana pas malam rada gelap dan seram kalau jalan balik ke hotel, tapi ternyata enggak tuh.. Fine2 aja kok..






Kami tiba di hotel sekitar pukul 10.00.. Belum waktunya check-in memang (check in time 14.00), tapi kami gambling aja.. Syukur2 dikasi early check-in, kalau ga, ya titip barang aja dulu.. Saya suka dengan konsep lobby nya yang minimalis tapi tetap elegan.. Di dekat lobby juga ada minimarket kecil, kami paling sering beli air mineral di sana.. Harganya sama kok dengan di supermarket biasa, jadi bukan mentang2 hotel, terus harganya di mark-up.. Di bagian depan lobby, juga ada resto yang sepintas cake2 yang di display kelihatan nya enak2.. Sayang kemarin saya booking nya yang ga include breakfast, jadi ga bisa nyobain makanan nya.. 






Saya beruntung sekali kala itu, karena mendapatkan receptionist yang baik hati.. Namanya VJ, dan VJ ini helpful banget bantuin kami supaya kami bisa early check-in.. Dia sampai contact2an sama housekeeping, mungkin untuk memastikan ketersediaan kamar.. Dasarnya kami agak cerewet, saya request ke VJ minta kamar yang sebelah2an.. Setelah di check, ternyata belum ada yang available.. Kalau yang tadi mau dikasi ke kami, lantai sama, cuma ga sebelah2an.. Akhirnya saya bilang bisa ga kalau 1 room available dulu, 1 room lain nya nanti aja, setelah jam 2 juga ga apa.. Si VJ akhirnya nge-check komputer nya lagi, contact housekeeping lagi, pokoknya kami ngerepotin dia banget.. hahaha.. Thumbs up lah buat service nya..

Kami akhirnya dapat kamar di lantai 16, yaitu 1605 dan 1607.. Begitu kami masuk ke kamar kami, wah, kamarnya ternyata bagus banget.. Sama persis dengan foto2 yang ada di website.. Kamar nya spacious dan nyaman banget.. Bed sheet (sprei), bantal, handuk, semuanya putih kinclong.. Bathroom nya sendiri walaupun ga luas2 amat, ternyata bersih banget.. Fasilitas yang disediakan di kamar juga lengkap banget.. Dari hairdryer, minibar (refrigerator), coffee / tea making facilities, safe deposit box, semuanya ada.. Channel TV sih agak terbatas, tapi kita ke Penang bukan untuk nonton TV kan?? hehehe..








WIFI yang selalu di complain orang2 di TripAdvisor, menurut saya sih ga buruk2 amatlah.. Masih bisa dipakai browsing dan update status di medsoc, ga tau kalau dipakai download atau streaming ya.. Hotel Neo+ Penang juga punya rooftop swimming pool lho.. Kolam renang nya ada di lantai 25.. Kolam nya bersih dan lumayan besar juga.. Karena kemarin kami ga bawa swimsuit, jadi kami cuma mampir foto2 dan melihat pemandangan kota GeorgeTown yang keren banget..








Overall, senang banget menginap di Hotel Neo+ Penang.. Dengan rate segitu, kami mendapat pengalaman menginap yang sungguh tak terduga.. Benar2 jauh melebihi ekspektasi saya.. Keren dan recommended banget.. Definitely will stay again at Hotel Neo+ Penang on my next visit to Penang..



Hotel Neo+ Penang
68, Jalan Gurdwara
GeorgeTown, 10300
Pulau Pinang - Malaysia
Website : Click Here
Booking.com : Click Here
Agoda : Click Here
TripAdvisor :Click Here



My Review On TripAdvisor :

"Staying @ Hotel Neo+ Penang was one of the best decision I've ever made. The hotel is the best from every aspect. Love the location very much. Everything is in walking distance. Took only 5mins walking from Komtar (bus terminal). Many eateries (New Lane Hawker Center, etc) and shopping malls (Gama Supermarket, Prangin Mall, 1st Avenue, etc) located near the hotel. GeorgeTown's tourists attractions also can be reached by walking. 
The room itself is super cozy and clean. Good facilities as they provide hairdryer, safety box, coffee/tea making facilities, refrigerator, etc. Love the rooftop swimming pool too. Thumbs up for the great service and friendly staff, especially VJ on receptionist. We arrived too early in the morning, but he's very helpful and allowed us to check in earlier.
I noticed many travelers complaining about the wet bathroom's floor and poor WIFI on TripAdvisor. According to my experience, the hotel has provide towel on the bathroom's floor. Unfortunately, one is not enough, so please provide extra towel. WIFI wasn't that poor, but it isn't fast either.
Overall, it's still the best hotel in Penang, definitely will stay here again on my next visit to Penang."




No comments:

Post a Comment